Sinopsis Film Anacondas II: Berburu Anggrek Darah yang Dijaga Anaconda

Berniat memburu bunga anggrek, mereka malah diserang beberapa anaconda raksasa!



Sumber gambar: Screenshot dari film Anacondas
Keterangan: Anaconda raksasa siap memangsa pengguna perahu yang mabuk






Hewanpos.net Kalimantan terkenal sebagai pulau terbesar ketiga dunia yang memiliki hutan hujan tropis. Pulau ini menjadi wilayah bagi tiga negara yaitu Indonesia, Malaysia, dan Brunei.

Pulau yang dikenal dengan nama Borneo ini dipilih oleh Columbia Pictures dan Screen Gems sebagai lokasi pembuatan film Anacondas: The Hunt for the Blood Orchid yang dirilis pada 27 Agustus 2004.





Sumber gambar: Screenshot dari film Anacondas
Keterangan: Harimau Kalimantan






Ditulis oleh Hans Bauer, Jim Cash, dan Jack Epps, film anaconda Kalimantan melibatkan beberapa pemain hebat seperti Johnny Messner, KaSee Strickland, Salli Richardson, Matthew Marsden, Eugene Byrd, Morris Chestnut, Karl Yune, Nicholas Gonzales, dan Andy Anderson.

Bagaimanakah anacondas movie ini bisa mendulang pendapatan kotor hampir USD 71 juta?

Sinopsis Film Anacondas II


Di sebuah ruang rapat, para petinggi perusahaan farmasi mengungkapkan kekecewaan mereka kepada Gordon Mitchell yang belum bisa mengadakan obat kuat penyembuh flu hingga kanker.

Lalu Gordon meminta Dr. Jack Byron menjelaskan tentang sebuah spesies bunga anggrek darah. Dengan percaya diri si pria berkacamata itu mempresentasikan Perrinia immortalis bisa memperpanjang umur manusia berdasarkan teori grafik Hayflick. Dijanjikan keuntungan besar, perusahaan farmasi siap membiayai ekspedisi Jack, Gordon, Sam Rogers, dan Gail Stern. Dr. Ben Douglas dan Cole Burris ikut serta.





Sumber gambar: Screenshot dari film Anacondas
Keterangan: Tim ekspedisi melewati sungai Mandranang yang dihuni anaconda hijau buas






Mereka pergi ke Propinsi Padrang untuk mendapatkan bunga yang mereka inginkan dengan menaiki perahu milik Jin-Soon (Bill Johson) dan Tran Wa. Namun kehadiran sekawanan anaconda raksasa mengubah nasib mereka selamanya. Dari delapan orang yang ikut ekspedisi pencarian bunga abadi, hanya empat orang yang hidup.

Penghargaan


Tim petualang yang harus menyusuri hutan belantara dan sungai berair deras ditambah banyak predator bawah air yang menyerang mereka merupakan salah satu alasan mengapa film anaconda hijau terbesar layak kamu tonton.




Sumber gambar: Screenshot dari film Anacondas
Keterangan: Mereka sedih karena kapal mereka hancur sebagaimana aku sedih karena kamu menghancurkan hatiku






Walau mendapatkan ulasan buruk dari sejumlah situs review film, film anaconda II ini mendapatkan dua penghargaan di tahun 2005. Razzie Awards dan Screen Music Awards diberikan untuk film yang disutradari oleh Dwight H. Little.





Baca juga:

Post a Comment

Berkomentarlah secara relevan dan sehat. Hewanpos.com tidak bertanggungjawab terhadap apapun komentar Anda.

Lebih baru Lebih lama